a a a a a a a a
Inilah Perbedaan Mortar dan Castable, Serupa tapi tak sama!

Inilah Perbedaan Mortar dan Castable, Serupa tapi tak sama!

Loka Refractories - Pada artikel ini akan dibahas mengenai perbedaan mortar dan castable, dua jenis refractory semen tahan api.

Beberapa orang mungkin bingung dengan perbedaan mortar dan castable, karena secara bentuk kedua material tersebut cukup familiar. Keduanya merupakan refractory monolithic yang berbentuk butiran kering.

Pada kenyataannya, kedua material tersebut bisa dibilang serupa tapi tak sama. Ingin tahu perbedaannya? Simak infonya dalam artikel ini, ya!

Mortar

Mortar merupakan semen tahan api yang berfungsi sebagai perekat batu tahan api. Oleh karena itu, jenis mortar harus sesuai dengan jenis batu yang diaplikasikan.

Sebelum digunakan, perlu menambahkan air atau zat aditif lain pada semen api mortar.

Terdapat dua jenis mortar yaitu heat setting dan air setting. Heat setting mortar berbentuk butiran kering dan hanya akan mengeras setelah dipanaskan sehingga mengalami sintering.

Sedangkan air setting yaitu berbentuk pasta dan dapat langsung mengeras setelah kontak dengan udara.

Castable

Castable atau semen cor tahan api merupakan material refractory yang dapat dibentuk sesuai kebutuhan, sehingga dapat dipasang pada bagian yang tidak memungkinkan untuk dipasangkan batu tahan api.

Sebelum diaplikasikan, castable harus dicampur dengan air bersih. Sama halnya dengan mortar heat setting, castable berbentuk butiran kering.

Castable diklasifikasikan menjadi beberapa jenis berdasarkan kandungan CaO nya, yaitu Regular castable, Low Cement Castable, dan Ultra Low Cement Castable.

Perbedaan Mortar dan Castable

Berdasarkan penjelasan di atas, dapat disimpulkan bahwa perbedaan mortar dan castable yaitu:

Mortar berfungsi sebagai perekat batu tahan api, sedangkan castable berfungsi sebagai pengganti batu tahan api.

Mortar dan castable dapat diaplikasikan pada lining furnace, boiler, kiln, instrumen sejenis yang mengalami kontak langsung dengan panas dan api.

Butuh Semen Tahan Api Mortar dan Castable?

PT. Loka Refractories Wira Jatim memproduksi material semen tahan api mortar dan castable dengan spesifikasi sesuai kebutuhan Anda. Hubungi kami di:

E-mail : info@lokarefractories.com
Phone : 031-7663307
Whatsapp : 0821-4280-8500
Artikel Inilah Perbedaan Mortar dan Castable, Serupa tapi tak sama!
Latest Artikel
Proses Dryout Castable
Proses Dryout Castable